Klinik Asri Sukadana Buka Vaksinasi Gratis Untuk Umum

Klinik Asri, Sukadana, Kayong Utara – dok. LPPL RKU

Rkufm.com – Sejak pandemi Covid-19 melanda Indonesia, berbagai pihak berusaha kuat untuk menghalau lajunya penyebaran Covid-19 dengan berbagai cara, salah satunya Klinik Asri Sukadana yang memberikan program vaksinasi gratis kepada masyarakat umum.

Hal tersebut sesuai dengan keterangan dari Direktur Klinik Alam Sehat Lestari (Asri) Kayong Utara, Dr. Alvi Muldani mengenai dibukanya pelayanan vaksinasi gratis di Klinik Asri.

Meski demikian, proses vaksinasi Covid-19 yang dilakukan secara gratis oleh Klinik Asri tidak dibuka setiap hari.

“Vaksinasi covid-19 memang gratis, sudah dibuka untuk umum setiap Rabu dan Kamis atau pemberitahuan lebih lanjut,” ungkap Dr. Alvi saat dikonfirmasi LPPL RKU melalui pesan singkat Whatsapp, pada Kamis (03/06/21).

Sementara itu, melalui Akun resmi instagram @alamsehatlesatari, vaksinasi tersebut diperuntukan dari usia dewasa (18-59 tahun) dan lansia (60 tahun ke atas).

Selain itu, untuk cara pendaftaran vaksinasi Covid-19, masyarakat bisa mendatangi Klinik Asri di Jalan Sungai Mengkuang, Desa Pangkalan Buton, Kecamatan Sukadana. 

Masyarakat dapat melakukan pendaftaran ke bagian pendaftaran Klinik Asri dengan membawa syarat KTP dan nomor handphone yang masih aktif.

Kemudian, selanjutnya tim vaksinasi dari Klinik Asri akan menghubungi pendaftar melalui pesan singkat untuk pelaksanaan vaksinasinya.(dd)

Baca informasi lainnya dari RKU FM di Google News

SIARAN LANGSUNG

TERBARU