Rkufm.com – Pemerintah Kabupaten Kayong Utara, Kalimantan Barat terus laksanakan gencarnya vaksinasi dalam tingkatkan cakupan vaksinasi.
Guna terus mendorong program tersebut, Polres Kayong Utara kerahkan tiga tenaga kesehatan untuk membantu kelancaran proses vaksinasi.
Kapolres Kayong Utara, Kalimantan Barat, AKPB Bambang Sukmo Wibowo melalui Kapolsek Sukadana, Kayong Utara, IPTU Mulyadi mengungkapkan pihaknya telah menurunkan tiga tenaga kesehatan guna membantu kinerja para vaksinator Dinas Kesehatan dan Keluarga Berencana Kabupaten Kayong Utara.
“Kami dari polri telah mendatangkan tim, terdiri dari satu dokter dan dua perawat untuk membantu di Kecamatan Sukadana, dan Pulau Maya Karimata serta dipergunakan untuk Kecamatan-kecamatan lainnya,” kata IPTU Mulyadi, Kamis 13 Januari 2022.
Selain itu, Kata IPTU Mulyadi, pihaknya berencana akan mendatangkan kembali tambahan tenaga kesehatan untuk wilayah Kabupaten Kayong Utara.
“Kedepannya mungkin akan didatangkan lagi, karena memang pencapaian kita secara kumulatif di Provinsi masih rendah,” ungkap IPTU Mulyadi.(dd)