Rkufm.com – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-15, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Hanura Kabupaten Kayong Utara, Kalimantan Barat menggelar kegiatan bakti sosial melalui vaksinasi massal untuk seluruh masyarakat, di Desa Sutera, Kecamatan Sukadana, Sabtu 25 Desember 2021.
Bupati Kayong Utara sekaligus Ketua DPC Partai Hanura, Citra Duani mengungkapkan vaksinasi massal ini merupakan bentuk kepedulian dari partai guna mendorong serta mendukung program Pemerintah dalam percepatan vaksinasi.
“Ini sebagai bentuk dari kepedulian partai dalam rangka mendukung program Pemerintah Daerah untuk mencapai target vaksinasi di Kayong Utara hingga akhir Desember 2021, mecapai 70 persen serta membantu masyarakat dimasa pandemi dengan memberikan bantuan sembako serta Doorprize,” kata Citra Duani.
Sementara itu, Citra juga mengungkapkan dengan langkah memberikan bantuan sembako hingga hadiah lainnya, antusias masyarakat dalam mengikuti vaksinasi menjadi lebih tinggi.
“Untuk sekarang sudah mencapai tiga ratus orang yang telah mengikuti vaksinasi, harapan kita bisa mencapai seribu, dengan target ini bisa mendongkrak capaian vaksinasi di Kecamatan Sukadana,” jelasnya.
Selain itu, Citra menambahkan pihaknya bersama Pemerintah Daerah akan merencanakan menggelar vaksinasi massal di wilayah Kepulauan.
“Nanti kita bersama pemerintah Daerah akan ke Pulau Maya, di sana juga akan kita dongkrak jadi kader-kader kita di daerah, kecamatan serta desa itu, kita gerakkan untuk vaksinasi di beberapa tempat,” ucapnya.
Kendati begitu, Ia juga menilai jika semua bergerak saling bersinergi maka target cakupan vaksinasi diakhir tahun 2021 bisa tercapai.
“Khususnya warga Kayong Utara serta kader-kader Hanura bawa kaum kerabatnya beramai-ramai untuk vaksinasi karena vaksinasi itu penting bagi kesehatan,” paparnya. (dd)